MAKALAH | MANUSIA MAKHLUK INDIVIDU SOSIAL MASYARAKAT adalah sebuah makalah sosiologi sekaligus makalah komunikasi tentang manusia sebagai makhluk individu dan makhluk sosial. Makalah ini disusun sebagai tugas mata kuliah Kuliah Dasar Teknologi Informasi dan Komunikasi oleh Choeru Noer Hakim, mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia.
Makalah ini mengungkapkan tentang manusia sebagai makhluk individu, makhluk sosial dan masyarakat yang sejatinya sebagai manusia untuk dapat berinteraksi dengan baik sesama individu dan sebagai insan Tuhan. Manusia sendiri merupakan makhluk individu yang tidak dapat melepaskan diri dari hubungan dengan sesama manusia lain di dalam menjalani kehidupannya.
Manusia |
Sedangkan masyarakat adalah sekumpulan manusia yang saling berinteraksi. Suatu kesatuan masyarakat dapat memiliki prasarana yang dapat memungkinkan para warganya beriteraksi. Terdapat beberapa aspek yang menyebabkan terjadinya perubahan sosial di Indonesia, diantaranya adalah demokratisasi, globalisasi, dan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.
Tujuan yang hendak dicapai dalam penyusunan makalah ini adalah memahami tentang hakekat pemecahan masalah manusia sebagai makhluk individu, makhluk sosial dan masyarakat. Pembahasannya berdasarkan rumusan masalah yang meliputi:
- Apa pengertian dari individu, sosial dan masyarakat ?
- Apakah individu sebagai insan Tuhan Yang Maha Esa ?
- Bagaimana interaksi individu dan masyarakat ?
- Apa yang dimaksud dengan interaksi sosial dan sosialisasi ?
- Apa saja aspek-aspek perubahan sosial ?
Baca dan Download
Untuk membaca pemaparan lebih lengkap mengenai manusia sebagai makhluk individu, makhluk sosial dan masyaraka silakan nikmati free download makalah ini dengan membaca secara online atau download makalah gratis ini dengan mengklik gambar di bawah.
Makalah ini tersedia dalam file berformat microsoft office word setebal 19 halaman yang dilengkapi dengan halaman judul, abstrak, kata pengantar, daftar isi, dan daftar pustaka.